Kamis, 06 Oktober 2022

Beluga Whale

 


Paus Beluga atau paus putih adalah hewan mamalia yang hidup di laut, dan merupakan salah satu dari 2 jenis paus keluarga Monodontidae, bersama dengan Narwhal atau paus bertanduk. 

Paus Beluga secara umum dikenal sebagai sea canary, atau kenari laut karena memiliki rentang vokal yang kaya dan beragam. Diketahui, ada 11 jenis suara Beluga yang berbeda dan digunakan di kondisi yang berbeda pula. Suara-suara itu digunakan untuk ekolokasi ketika menavigasi perairan serta sebagai bentuk komunikasi antar beluga. 

Paus ini memiliki panjang tubuh mencapai 5 meter dan berwarna putih. Memiliki bulatan di kepala yang berbentuk melon, sehingga paus ini disebut juga melonhead whale. Bulatan ini merupakan organ berlemak yang membantu proses ekolokasi, proses di mana hewan menggunakan gema sebagai panggilan untuk menemukan dan mengidentifikasi objek. 

Paus Beluga tidak hanya berkomunikasi dengan ekolokasi dan bersuara 11 jenis suara, tetapi mereka juga ahli dalam membuat gelembung di air. Perilaku ini tidak hanya diartikan sebagai cara untuk bermain-main, tetapi juga menandakan ikatan sosial antar beluga. Cincin dan gelembung yang dilepaskan perlahan dipercaya sebagai pertanda untuk bermain-main, sementara ada jenis gelembung lainnya yang memiliki fungsi untuk berkomunikasi. 

Paus Beluga memangsa ikan, cumi-cumi, gurita, siput dan krill, sejenis udang berukuran kecil. Ikan favorit mereka adalah herring, cod, smelt, flounder dan lainnya. Mereka dikenal sebagai pemangsa yang rakus karena bisa memakan lebih dari 100 jenis hewan laut. Jumlah makanan yang dikonsumsi Beluga sangat banyak, sekitar 2,5 hingga 3 persen dari berat tubuh atau 18,2 sampai 27,2 kg per hari.

Paus Beluga dikenal sebagai hewan yang ceria dan ramah, juga cerdas dan mudah dilatih. Sehingga mereka sering dipertunjukkan dalam sea world, beratraksi dengan meniupkan gelembung, menari, menganggukan kepala, menangkap bola hingga melompat melewati lingkaran. 

0 komentar:

Posting Komentar